DAFTAR SEKARANG

5 Cara Menghilangkan Grogi Dalam Islam dan Doanya

Cara Menghilangkan Grogi Dalam Islam

Daftar Isi

Terdapat beberapa cara menghilangkan grogi dalam Islam yang bisa Anda lakukan. Pasalnya untuk sebagian orang ketika berbicara di depan umum bukan suatu hal yang mudah. Terdapat perasaan grogi serta tidak percaya diri karena tidak terbiasa atau belum begitu terlatih.

Contohnya saja ketika melakukan presentasi, materi yang telah Anda siapkan bisa hilang begitu saja sebab adanya rasa ketakutan untuk berbicara di depan orang banyak. Perasaan grogi tersebut sebenarnya bisa Anda hilangkan dengan seiring waktu. Namun perlu Anda dukung dengan berlatih sesering mungkin serta melakukan praktik berbicara saat di depan umum.

Bukan hanya usaha saja, melainkan terdapat doa mujarab yang bisa Anda amalkan untuk memohon kepada Allah Ta’ala. Sebelum ke bacaan doanya, Anda ketahui terlebih dahulu beberapa cara yang bisa Anda lakukan.

Cara Menghilangkan Grogi Dalam Islam
freepik.com

Cara-Cara Menghilangkan Grogi Dalam Islam

Grogi atau nervous dalam bahasa Inggrisnya adalah gejala yang hampir setiap orang miliki. Terlebih lagi untuk Anda yang jarang sekali muncul di depan umum. Tak heran jika hal tersebut menjadi momok yang begitu menakutkan.

Apabila tidak Anda hilangkan dengan segera, maka rasa grogi akan terus menerus muncul. Hal tersebut bisa mengganggu dalam menjalani kehidupan. Semua itu, bisa Anda atasi meskipun memerlukan waktu serta penyesuaian. Berikut ini beberapa cara menghilangkan grogi dalam Islam yang dapat Anda lakukan dalam sehari-hari.

Percaya Diri dengan Melafalkan Doa

Sejatinya manusia menjadi insan yang telah Allah turunkan ke dunia. Apabila menghadapi sejumlah kesulitan, termasuk juga sikap grogi yaitu dengan cara berdoa. Anda Bisa melibatkan Tuhan dalam setiap kehidupan yang Anda jalani.

Setidaknya Anda percaya, bahwa dengan mengucap doa serta melawan rasa grogi dengan cara apapun itu. Maka secara perlahan rasa grogi Anda bisa hilang.

Mempunyai Pikiran Positif

Berpikir jernih atau positif merupakan sesuatu hal yang siapa yang inginkan. Akan tetapi sebelum mencapai fase tersebut. Sebaiknya Anda mengelola bayangan-bayangan negatif yang sering menghantui Anda. Misalnya takut dalam membuat kesalahan, cemas, dan lain sebagainya. Dengan demikian, tahap mencapai pikiran yang positif secara perlahan bisa tercapai.

Berbicara Secara Lantang, Fokus dengan Apa yang Anda Pikirkan

Sering terasa bergetar ketika berbicara di depan umum? Tenang saja, hal tersebut merupakan sesuatu hal yang wajar terjadi. Dengan mengeluarkan suara secara lantang serta intonasi yang cukup jelas.

Tidak lupa fokus juga dengan apa yang Anda pikirkan ketika itu. Bukan hanya mengatasi rasa cemas, namun juga bisa menyalurkan energi yang besar untuk Anda. Sehingga tidak ada alasan untuk tampil dengan semangat yang kurang.

Percaya Diri dengan Mengeluarkan Energi yang Ada

Cara menghilangkan grogi dalam Islam berikutnya yaitu bersikap lebih dari apa yang menjadi Anda bayangkan. Misalnya badan dalam posisi yang tegap. Apabila belum merasa klik, kemudian Anda bisa tarik nafas serta keluarkan. Ulang lagi, tarik napas pelan keluarkan. Nantinya energi tersebut bisa mengalir ke dalam tubuh Anda.

Tetap Bersikap Tenang

Cara menghilangkan grogi dalam Islam yang paling sederhana yaitu bersikap tenang. Pasalnya cara tersebut bisa dilakukan oleh semua orang. Hanya dengan bersikap santai serta rileks saja. Pastikan Anda mengatur nafas dengan perlahan. Dengan demikian, perasaan yang bisa Anda peroleh tentunya akan terasa lebih tenang daripada sebelumnya.

Bacaan Doa untuk Menghilangkan Rasa Grogi

Selain terdapat cara menghilangkan grogi dalam Islam. Maka terdapat doa yang bisa Anda panjatkan. Doa tersebut tergolong doa Nabi Musa AS yang diabadikan dalam Al-Quran Surah Taha ayat 25-28. Antara lainnya sebagai berikut.

Adab Berbicara di Depan Khalayak Umum

Selain cara menghilangkan grogi dalam Islam yang bisa Anda lakukan dan doa yang bisa Anda panjatkan. Anda perlu mengetahui adab berbicara di depan umum supaya tidak merasa grogi. Adab tersebut antara lainnya sebagai berikut.

Mengucapkan Bismillah terlebih dulu sebelum Anda memulainya. Karena hal yang baik jika tidak Anda awali dengan membaca Basmalah maka bisa terputus berkahnya. Kemudian, mengucapkan salam juga memuji Allah serta Sholawat. Pastikan Anda mengucapkan salam, memuji Allah, lalu melantunkan shalawat kepada Nabi dan keluarganya.

Bisa Anda lanjutkan dengan mengucap dua kalimat syahadat, membaca doa kelancaran berbicara. Selanjutnya membicarakan hal-hal yang baik ketika di depan umum, tidak provokatif, menjelekkan orang lain, serta perbuatan buruk yang lainnya. Melihat wajah para pendengar dengan baik serta sopan.

Tak lupa, tidak memotong pembicaraan atau pertanyaan orang lain. Berusaha untuk tidak melakukan perdebatan yang tidak perlu. Mempelajari serta menguasai materi yang akan Anda bicarakan. Mempersiapkan diri dengan baik.

Bisa Anda pastikan berbicara dengan pelafalan serta intonasi yang jelas. Menunjukkan sikap yang antusias ketika berbicara agar menarik perhatian dari audiens. Ketika Anda berbicara di depan umum, sebaiknya Anda memanajemen waktu secara baik. Pastikan juga penampilan Anda menarik, bersih, serta rapi.

Itulah beberapa cara menghilangkan grogi dalam Islam. Anda juga bisa mengamalkan doa yang sudah tertulis di atas. Selain itu, Anda juga perlu mengetahui adab berbicara di depan umum supaya bisa diterima oleh pendengar.

+ artikel

K.H Afifuddien Rohaly, Lc., S.H., M.M. adalah seorang cendekiawan Islam yang memiliki pendidikan formal dan non-formal yang luas serta pengalaman kerja yang beragam di berbagai bidang, termasuk pendidikan, keagamaan, dan manajemen. Beliau juga memiliki sertifikasi dalam berbagai bidang seperti kaligrafi, manajemen, dan sumber daya manusia. Dengan latar belakang yang kaya ini, K.H Afifuddien Rohaly berkontribusi dalam pengembangan pendidikan dan dakwah Islam di berbagai negara, menjadikannya figur yang dihormati dalam komunitas Islam internasional.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Dibuka Pendaftaran Santri Baru 2023-2024